HUT RI ke – 78, Ketua DPRD Sarnawi Berpesan Agar Pemuda Persiapkan Diri Menghadapi Era 4.0

Kayong Utara, khatulistiwatimes.com- Ketua DPRD Kayong Utara Sarnawi berharap agar Hari Ulang tahun Republik Indonesia (RI)  yang ke – 78 menjadi momentum untuk anak – anak Kayong Utara  bangkit dan semangat dalam mempersiapkan diri di era  4.0  mendatang.

“Pemuda di Kayong Utara harus bisa mempresentasikan pola pikir global yang berarti kemajuan pembangunan untuk kesejahteraan rakyat, memproduksi Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul menuju parade terdepan panggung dunia,” kata Ketua DPRD Sarnawi di HUT RI 78 (17/08).

Menurutnya, saat ini mengisi kemerdekaan Indonesia harus diutamakan generasi Z untuk berkarya  sesuai minat dan bakat terutama mengasah kemampuan di bidang teknologi masa kini.

“Tentunya, anak muda saat ini harus memiliki minat khusus yang ia tekuni dan ia senangi yang berbuah menjadi karya yang bermanfaat bagi masyarakat,” kata Sarnawi

Ia menilai saat ini Indonesia dengan bonus demografi harus menjadi peluang Indonesia untuk mengekplorasi kemampuan anak – anak muda Indonesia untuk berkarya.

“Anak – anak Indonesia terutama anak Kayong Utara banyak yang berkarya di tingkat nasional maupun internasional yang harus kita dukung terus menerus agar menjadi anak – anak yang berkarya dan berdedikasi tinggi terhadap Indonesia,” harapnya

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *